Senin, 18 Juli 2011

Refresh

Refresh merupakan salah satu aktivitas pengguna komputer dengan cara menekan kata 'Refresh' yang berada di tombol kanan mouse atau menggunakan tombol shortcut-nya pada keyboard yaitu tombol fungsi F5.

Kebanyakan pengguna komputer terutama komputer dengan Operating System keluaran Windows pernah atau bahkan sering menekan Refresh (hhe... termasuk aku sendiri). Perlu diketahui Refresh pada desktop berbeda dengan Refresh page atau Reload page pada browser. Kadangkala karena lalu lintas internet yang padat, ada halaman internet yang tidak dapat dimuat secara sempurna. Fungsi Refresh pada browser ini adalah untuk memuat kembali halaman yang gagal dimuat sebelumnya. Sedangkan, Refresh pada desktop memiliki fungsi yang berbeda dengan tombol Refresh yang terdapat di dalam browser.


Refresh dapat mempercepat pembacaan data. Coba kamu masuk ke task manager (ctrl+shift+esc), terus ke performance, takan f5 terus, performa CPU usage bakal meningkat.

Kadangkala bila kamu melakukan perubahan pada shortcut di desktop, perubahan tersebut tidak ditampilkan secara instan. Pada kasus ini, barulah kamu perlu untuk melakukan Refresh pada desktop untuk menampilkan perubahan yang telah dilakukan di desktop. Jadi Refresh biasa digunakan untuk memperbaharui “tampilan” setelah terjadi suatu perubahan.

Pada saat komputer macet (not responding) / hang /error, Refresh berfungsi untuk memperbaiki setengah dari kerusakan eror tersebut, setelah klik tombol Refresh, klik tombol ctrl+alt+del (windows task manager) hentikan program yg tidak terespon, klik Apply terus Ok. Kerusakan eror tersebut 100% berhasil dicegah.

Hemm... Setelah browsing kesana-kemari akhirnya aku bisa membuat beberapa info tentang Refresh. Namun ini info positifnya doang, yaa bisa dibilang fungsi Refresh damai

Tidak ada komentar:

Posting Komentar